Categories: DAERAHNASIONAL

Kebakaran Hutan Makin Menjadi-jadi, KLHK Sasar Lima Provinsi Dengan Water Booming

Patroli terpadu pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) terus dilakukan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

 

Kementerian LHK melalui Manggala Agni bersama dengan Tim Posko Patroli Terpadu Desa Kandangan, terus berupaya melakukan pemadaman di titik-titik api yang berada di pulau Sumatera dan Kalimantan.

 

Menteri LHK, Siti Nurbaya terus menekankan upaya patroli pencegahan kebakaran hutan. Selain melakukan patroli, Kementerian LHK juga dapat dapat mengetahui titik api lebaran hutan melalui hotspot dan juga informasi dari masyarakat.

 

“Langkah yang sigap dalam pencegahan, sangat menentukan seberapa besar Karhutla yang terjadi,” ujar Siti Nurbaya melui siaran persnya, Rabu (16/8/2017).

 

Menurutnya, saat ini ada lima provinsi rawan Karhutla yang menjadi sasaran patroli terpadu pencegahan Karhutla. Titik-titik kebalaran tersebut berada di Provinsi Riau (Pekanbaru, Siak, Rengat, dan Dumai), Sumatera Selatan (Banyuasin, Musi Banyuasin, Lahat, dan Ogan Komering Ilir (OKI), Provinsi Kalimantan Barat (Pontianak, Singkawang, Sintang, Semitau dan Ketapang), Provinsi Kalimantan Tengah (Palangkaraya, Pangkalan Bun, Kapuas, dan Muara Teweh), serta Kalimantan Selatan (Banjar, Tanah Bumbu, dan Tanah Laut).

 

Selain itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga turut membantu memadakan kebakaran. Pemadaman itu dilakukan dengan menggunakan water boombing oleh BNPB.

 

“Upaya water boombing masih dan hujan buatan, terus dilaksanakan di wilayah Sumatera Selatan, sebanyak 1 Sorti dan 63 kali terbang di Banyuasin dan OKI,” ujarnya.(Nando)

redaksi

Recent Posts

Diskusi Perjuangan Hak Masyarakat Adat; Pendeta, Gereja dan Tokoh-Tokoh Agama Perlu Didemo Jika Tak Menyuarakan Penderitaan Masyarakat Adat

Tokoh-tokoh agama, tokoh-tokoh masyarakat, pendeta, bahkan gereja disebut sebagai bagian dari pihak-pihak yang tidak perduli…

14 jam ago

Anggiat Gabe Sinaga, S.H., Dari Pejuang Advokasi Rakyat, Kini Jadi Penyelenggara Pemilu

Anggiat Gabe Sinaga, SH., kini menjadi Penyelenggara Pemilu sebagai Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah…

16 jam ago

Biksu Datangi Persidangan Kasus Pidana di Pengadilan Jakarta Utara, Ada Apa?

Seorang pria berkepala plontos dengan mengenakan jubah berwarna kuning, tampak mendatangi Gedung Pengadilan Negeri Jakarta…

7 hari ago

Tak Mempan Jalur ‘Soft’, Banthe Bodhi Setuju ‘Main Keras’ Untuk Hentikan Sepak Terjang Biksuni Eva alias Suhu Vira Vasu dan ‘Biksu Liar’ Lainnya

Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) yakni via Dirjen Bimas Agama Buddha, didesak untuk…

2 minggu ago

Tidak Ditahan dan Tak Ada DPO, Para Terdakwa Bersama Biksuni Eva Diduga Ada ‘Main’ Dimulai Dengan Oknum Polisi

Oknum penyidik kepolisian dari Dirreskrimum Polda Metro Jaya diduga telah melakukan kebohongan, dan dugaan permainan…

2 minggu ago

Terlibat Kasus Pidana, Banthe Bodhi Desak Biksuni Eva alias Suhu Vira Segera Dipecat dan Ditahan

Keterlibatan seorang rohaniawan atau biarawati Buddhis bernama Biksuni Eva Jauwan alias Suhu Vira dalam kasus…

2 minggu ago