HUKUM

Jaksa Agung Minta Jaksa Intelijen Mampu Membuka dan Membina Jaringan

Jaksa Agung HM Prasetyo meminta agar jaksa bidang intelijen dapat mempertajam indra pendengaran dan penglihatannya. Mengingat, jaksa bidang intelijen adalah indra Korps Adhyaksa.

Prasetyo menginstruksikan jajaran intelijen Kejaksaan untuk pro aktif membuka dan membina jaringan seluas luasnya serta mengumpulkan, menggalang dan mendalami setiap data dan informasi.

“Intelijen harus mampu memahami, dapat memanfaatkan dan mengaplikasikan instrumen intelijen agar menjadi indra adhyaksa yang mumpuni ,” kata Prasetyo saat membuka Rapat Kerja Teknis Bidang Intelijen di Kompleks Kejaksaan Agung, Senin (18/09/2017).

Prasetyo berharap jajaran intelijen meningkatkan produk intelijennya. Mengingat produk intelijen yang ada pada periode Januari 2017-Agustus 2017 yakni 10 info harian, 13 intelijen khusus, 10 atensi, 25 operasi intelijen, 10 pelaksanaan intelijen, 20 pelacakan aset, 5 pengawasan orang asing, 1933 info khusus, 20 pakem dan 17 troop informasi.

Prasetyo juga meminta jajaran intelijen mampu mempertajam pisau analisisnya agar dapat digunakan sebagai pertimbangan pimpinan dalam membuat kebijakan.(Richard)

redaksi

Recent Posts

Peringati Hardiknas, Rumah Baca Pelita Bangsa Gelar Lomba Bersama Anak-Anak

Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) pada 02 Mei, Rumah Baca Pelita Bangsa melakukan…

1 minggu ago

Harapan Perlindungan Pekerja Kepada Pemerintahan Baru Indonesia

Harapan Perlindungan Pekerja Kepada Pemerintahan Baru Indonesia Oleh: Timboel Siregar, Sekjen Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia…

1 minggu ago

Diskusi Perjuangan Hak Masyarakat Adat; Pendeta, Gereja dan Tokoh-Tokoh Agama Perlu Didemo Jika Tak Menyuarakan Penderitaan Masyarakat Adat

Tokoh-tokoh agama, tokoh-tokoh masyarakat, pendeta, bahkan gereja disebut sebagai bagian dari pihak-pihak yang tidak perduli…

1 minggu ago

Anggiat Gabe Sinaga, S.H., Dari Pejuang Advokasi Rakyat, Kini Jadi Penyelenggara Pemilu

Anggiat Gabe Sinaga, SH., kini menjadi Penyelenggara Pemilu sebagai Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah…

1 minggu ago

Biksu Datangi Persidangan Kasus Pidana di Pengadilan Jakarta Utara, Ada Apa?

Seorang pria berkepala plontos dengan mengenakan jubah berwarna kuning, tampak mendatangi Gedung Pengadilan Negeri Jakarta…

2 minggu ago

Tak Mempan Jalur ‘Soft’, Banthe Bodhi Setuju ‘Main Keras’ Untuk Hentikan Sepak Terjang Biksuni Eva alias Suhu Vira Vasu dan ‘Biksu Liar’ Lainnya

Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) yakni via Dirjen Bimas Agama Buddha, didesak untuk…

3 minggu ago