Tentara Filipina Kembali Menggempur Basis Separatis Abu Sayyaf

Tentara Filipina Kembali Menggempur Basis Separatis Abu Sayyaf

- in DUNIA
688
0
Pasukan Militer Filipina kembali menggempur basis separatis Abu Sayyaf.

Pertempuran kembali terjadi antara Tentara Filipina dengan Kelompok Abu Sayyaf di Barangay, Desa Dugaa di Kota Tuburan, Basilan, Filipina, pada Selasa 23 Agustus 2016 pagi waktu setempat.

 

Angkatan perang Filipina melakukan pertempuran habis-habisan terhadap kelompok pemberontak di bagian Selatan Negara tersebut.

 

Pasukan dari Divisi III Angkatan Udara Filipina diarahkan menyediakan ambulans udara untuk mengevakuasi para korban, sementara pasukan angkatan laut dikerahkan untuk melakukan blokade di Tuburan, Basilan.

 

Seperti yang diberitakan oleh INQUIRER, Selasa (23/8/2016), tiga tentara dan satu milisi pemerintah Filipina tewas dalam pertempuran tersebut. Sebelumnya, Militer Filipina berhasil merebut dua perkemahan Abu Sayyaf di kota Tipo-Tipo dan mengklaim telah menewaskan sedikitnya 45 militan dalam operasi yang dilakukan selama sebulan di Basilan.

 

Sementara itu, belum ada ditemukan mengenai Warga Negara Asing (WNA) yang disandera oleh kelompok tersebut. Sebelumnya, ada lima awak kapal tunda Malaysia dan 10 pelaut Indonesia yang diculik oleh kelompok separatis yang mengaku setia kepada Negara Islam tersebut.

 

Juru Bicara Komando Mindanao Barat Mayor Filemon Tan Jr mengatakan, pasukan dari Joint Task Force Basilan (JTFB) berusaha menghalau Kelompok Abu Sayyaf sejak Selasa pagi. Belum diketahui berapa jumlah anggota kelompok pemberontak tersebut yang gugur.

 

“Semua serangan militer kami kerahkan untuk menetralisir kelompok Abu Sayyaf yang bertanggung jawab atas serangkaian kekejaman di Provinsi Basilan,” kata Tan.(Nando Tornando)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Kisruh Dugaan Kecurangan Pemilihan Rektor Universitas Negeri Makassar

Tim Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset