Pasien Covid-19 di Siak Meningkat Tajam, Hasil Uji Laboratorium Pekerja PT Truba Tidak Dibuka

Pasien Covid-19 di Siak Meningkat Tajam, Hasil Uji Laboratorium Pekerja PT Truba Tidak Dibuka

- in DAERAH, HUKUM, NASIONAL
458
0
Pasien Covid-19 di Siak Meningkat Tajam, Hasil Uji Laboratorium Pekerja PT Truba Tidak Dibuka.Pasien Covid-19 di Siak Meningkat Tajam, Hasil Uji Laboratorium Pekerja PT Truba Tidak Dibuka.

Siak, Sinarkeadilan.com – Pasien penderita Covid-19 mengalami peningkatan tajam di Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

Hal itu diprediksi dikarenakan belum adanya hasil dari uji laboratorium terhadap para karyawan PT Truba yang bekerja di PT IKPP, di wilayah itu.

Pemerintah Kabupaten Siak melalui Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, dalam laporan terbarunya mengungkapkan, meningkatnya kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 dari data yang dipublikasi, terjadi dalam dua pekan terakhir.

Sekretaris Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Siak, Budhi Yuwono mengakui, ada penambahan spesimen reaktif Covid-19. Peningkatan itu dilaporkan terjadi di Kecamatan Tualang, yakni pada klaster Truba.

Juga terjadi di Kecamatan Dayun. Kecamatan Dayun malah terlebih dahulu terkonfirmasi adanya peningkatan kasus Covid-19. Sejumlah akses juga sudah ditutup di Kecamatan Dayun, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Budhi Yuwono menjelaskan, meski ada peningkatan, namun rekam jejak pasien tersebut belum dapat dipastikan secara detail.

Budhi juga belum bisa memastikan seperti apa peningkatannya di klaster Truba. Sebab, sampel yang diduga reaktif positif Covid-19 masih diuji di laboratorium molekuler.

“Iya, karyawan PTTruba yang bekerja di PT IKPP,” ujar Budhi Yuwono, kepada Sinarkeadilan.com.

Budhi melanjutkan, pihak Humas PT Indah Kiat Pulp dan Paper (PT IKPP) juga sudah membenarkan hal itu. Namun, Budhi belum berani membeberkannya. “Kami sarankan, untuk masuk ke perusahaan harus dites terlebih dahulu,” katanya.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir dalam konfirmasinya menyampaikan, sampel spesimen Positif Covid-19 pada Tenaga Kerja di PT Indah Kiat Pulp and Paper, juga belum secara detail menjelaskan hasil polymerase chain reaction (PCR) test. Sebab masih diuji di laboratorium. “Baru tahu tanggal 13,” ujar Mimi.

Sedikitnya terdapat16  karyawan PT Truba Jaya sedang dalam pemantauan. Dan ditemukan sebanyak 14 orang yang dinyatakan positif terkena Covid-19.

PT Truba Jaya adalah Sub Kontraktor yang memperkerjakan sekitar 8.000 orang karyawannya di PT Indah Kiat Pulp And Paper (PT IKPP), yang terletak di Perawang, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

Gugus Tugas Provinsi Riau telah melaporkan Data Pasien yang terkonfirmasi suspect Covid-19 sebanyak 629 pasien. Untuk yang diisolasi ada sebanyak 176 pasien, dirawat 101 pasien, dan yang dinyatakan sembuh ada 343 pasien.(JM)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Kisruh Dugaan Kecurangan Pemilihan Rektor Universitas Negeri Makassar

Tim Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset